Toyota Great Corolla dan Absolute Corona Atap Bolong, Gaya USDM serta EUDM

Panji Nugraha - Minggu, 2 Mei 2021 | 21:00 WIB

Modifikasi Toyota Great Corolla 1992 & Toyota Absolute Corona 1997 (Panji Nugraha - )

Yang paling membanggakan adalah sunroof-nya.

"Saya beli top cut asli AE101 Greco dari Medan. Cuma satu-satunya nih di Indonesia, hahaha," bangganya. 

Dok. Otomotif
Top cut sunroof OEM AE101 4 pintu dapat lengkap dengan plafon dalamnya

Bukan hanya itu, sunroof ini adalah eks Greco sedan 4 pintu versi luar Indonesia.

"Pasangnya lebih gampang dan pastinya plafon dalam dan panel switch sunroof juga dapat," ujar ayah dua anak ini. Top!

Dok. Otomotif
Interior ganti dengan eks Greco JDM, warnanya kecoklatan. Langka!

Nah, di kabin ada pemandangan yang enggak lazim nih!

“Saya pakai interior Greco versi JDM, katanya sih ini versi SE-G, varian paling tinggi. Warnanya kecoklatan,” ujar Aris bangga.

Namun karena jok depan belum terpasang, maka jok Recaro LX Grey Artista dengan headrest jaring pendek pun jadi pengganti sementara. 

“Kalau jok belakang dan door trim sudah ganti semua,” tukasnya.