Ganti Ukuran Karet Wiper Nggak Boleh Ngawur, Bisa Ganggu Visibilitas Pengemudi

Ignatius Ferdian,Ryan Fasha - Senin, 7 Juni 2021 | 22:26 WIB

Karet wiper memiliki ukuraan berbeda (Ignatius Ferdian,Ryan Fasha - )

Otomotifnet.com - Semua mobil terbaru ataupun lama sudah pasti menggunakan karet wiper yang yang berfungsi menyapu air yang menempel pada kaca depan.

Selain itu setiap mobil sudah pasti mengunakan ukuran karet wiper yang berbeda-beda juga.

Hal ini disesuaikan dengan luas penampang kaca mobil dan ukuran kaca.

Oleh karena itu jika karet wiper diganti, maka harus menggunakan ukuran yang sama.

Baca Juga: Masuk Musim Hujan, Bagusan Pakai Wiper Model Frame Atau Frameless?

Istimewa
Perhatikan Jejak Air di Kaca Sebagai Tanda Wiper Harus Diganti

Bila tidak maka kemungkinan besar, karet wiper bertabrakan saat dipakai.

"Karet wiper itu sudah didesain ukurannya semaksimal mungkin," buka Triyono dari bengkel Family Auto Service (FAS), di Bintara, Bekasi Barat.

"Kalau asal saat pasang karet wiper, sebagai contoh terlalu panjang maka akan nyangkut," jelasnya.

Pun demikian dengan ukuran karet wiper yang digunakan lebih kecil.

Baca Juga: Air Wiper Mengandung Busa Ternyata Salah, Bukan Bersih Tapi Bikin Rugi