Mir Tes Perangkat Elektronik dan Posisi Duduk, Siap Hadapi Sachenring?

Toncil - Minggu, 13 Juni 2021 | 19:35 WIB

Joan Mir saat di sirkuit Catalunya 2021 (Toncil - )

Otomotifnet.comTeam Suzuki Ecstar melakukan sesi test di sirkuit Catalunya, Spanyol setelah seri MotoGP Cataluya.

Joan Mir sudah pasti ikut dalam sesi test tersebut. Sementara rekan satu timnya, Alex Rins tidak bisa bergabung karena masih penyembuhan setelah terjatuh dari sepeda.

Sylvian Guintoli, test rider tim yang berasal dari Hamamatsu, Jepang ini juga hadir. Ini jadi sesi pertamanya setelah test di Qatar awal tahun.

Tidak banyak yang dilakukan oleh Suzuki saat pengetesan ini. Ubahan pada Suzuki GSX-RR juga tidak signifikan.

Baca Juga: Marc Marquez Prediksi Juara Dunia, Dua Nama Disebut, Joan Mir Tak Masuk Hitungan

“Saya senang dengan hasil test kali ini. Tidak banyak yang banyak kami lakukan di sini,”

“Karena kami memang fokus di bagian belakang motor. Kami mencoba geometri motor, posisi duduk saya dan juga perangkat elektronik,”

“Semua punya hasil yang positif. Berharap ini bisa punya dampak untuk balap-balap selanjutnya,” ungkap juara dunia MotoGP 2020 tersebut.

Selain itu, Mir juga melakukan seting ulang untuk suspensi belakang.