Ini Tips Merawat Mesin Turbo Toyota Raize Biar Awet, Ada 3 Caranya

Radityo Herdianto,Ignatius Ferdian - Rabu, 16 Juni 2021 | 21:40 WIB

Toyota Raize GR Sport di dealer (Radityo Herdianto,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Buat yang akan memboyong Toyota Raize, bisa disimak cara mudah merawat mesin turbonya agar tetap awet.

Mesin turbo Toyota Raize memang jadi salah satu hal baru di Indonesia yang perlu penyesuaian dalam penggunaan dan perawatannya.

Meski begitu tidak sulit untuk menjaga keawetan mesin turbo Toyota Raize.

Isi Bahan Bakar Oktan Tinggi

"Memang di spek tertulis kompresi 9,5:1, tapi tetap butuh bahan bakar oktan tinggi," jelas Son Ashari, Service Manager Astrido Toyota Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Spesifikasi Oli Toyota Raize, Jangan pakai Yang Terlalu Kental, Kerja Mesin Berat

"Ada kompresi realtime dari udara tambahan saat turbo spooling," terusnya.

Besarnya kompresi perlu didukung dengan bahan bakar oktan tinggi yang lebih sulit terbakar.

Supaya timing pembakaran tepat, tidak terlalu cepat yang memicu knocking.

Baca Juga: Toyota Raize Kebagian Servis Gratis, Biaya Lebih Ngirit, Sekitar Rp 3 Jutaan

Ganti Oli Mesin Tepat Waktu

Radityo Herdianto / GridOto.com
Tutup Oli Mesin Toyota Raize

Oli mesin punya peran penting di mesin turbo.

"Oli mesin juga juga melumasi dan mendinginkan komponen turbo," terang Son.

Saat turbo spooling akan menghasilkan panas serta putaran turbo shaft yang juga perlu pelumasan.

"Sehingga kualitas oli mesin perlu dijaga supaya pelumasan dan pendinginan perangkat turbo tetap baik," ujar Son.

Baca Juga: Toyota Raize Tampang Racing, Bodi Dibikin Rebah Kerjaan Kuhl Racing

Jaga Kebersihan Filter Udara

Filter udara Toyota Raize

Filter udara jadi pintu utama udara masuk ke ruang bakar mesin.

Dimana udara ini diisap langsung oleh perangkat turbo.

"Filter udara yang bersih menjaga komponen turbo tetap bersih," tutur Son.

"Sehingga saat spooling terhindar dari kotoran yang bisa bikin turbo macet dan rusak," tekannya.