Honda Brio dan Toyota Kijang LGX Parkir Tanpa Roda, Diganjal Batako, Maling Sisakan Satu

Irsyaad Wijaya - Rabu, 30 Juni 2021 | 07:30 WIB

Keempat roda Honda Brio lenyap dimaling saat parkir di lapangan depan kantor Kelurahan Merjosari, Lowokwaru, kota Malang (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Honda Brio dan Toyota Kijang LGX bikin kaget pemiliknya ketika ditinggal parkir.

Saat ditengok, kedua mobil parkir tanpa roda, dan sudah diganjal menggunakan batako.

Anehnya, si maling hanya mengambil 7 roda dari kedua mobil dan menyisakannya satu yang masih terpasang.

Dengan rincian, keempat roda Brio lenyap semua, sementara roda milik Kijang LGX hanya diambil tiga biji saja.

Insiden pencurian yang disebut dilakukan komplotan 'profesional' disebutkan terjadi di lapangan depan kantor Kelurahan Merjosari, Lowokwaru, kota Malang, Jawa Timur, (29/6/21).

Baca Juga: Daihatsu Ayla Dijahilin Maling, Empat Roda Digondol, Diganjal Paving

TribunJatim.com/Kukuh Kurniawan
Dari kejauhan tampak roda Toyota Kijang LGX dan Brio dimaling saat parkir

Seorang pedagang soto yang berada di sekitar lokasi, Jupri (52) menduga, pelaku pencurian ban dan pelek mobil di lapangan Kelurahan Merjosari berjumlah lebih dari satu orang.

"Kalau saya duga, diperkirakan pelaku lebih dari satu orang. Kalau hanya satu orang saja, rasanya tidak mungkin," ujarnya, (29/6/21).

Dirinya juga menjelaskan, pelaku telah memantau kondisi lokasi sebelum beraksi melakukan pencurian tersebut.

"Kemungkinan pelaku sudah menggambar kondisi di sini," tambahnya.

Sementara itu, pemilik Kijang LGX yang menjadi korban pencurian ketiga rodanya, Mulyono (32) mengungkapkan, pelaku beraksi secara profesional.