Mitsubishi Xpander Ultimate Banyak Diburu, Segini Harga Unit Sekennya Saat Ini

Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - Rabu, 30 Juni 2021 | 19:15 WIB

Mitsubishi Xpander Ultimate (Naufal Shafly,Ignatius Ferdian - )

Jika melihat spesifikasinya, Mitsubishi Xpander Ultimate memiliki mesin berteknologi MIVEC dengan kapasitas sebesar 1.500 cc.

Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga puncak sebesar 103 dk dan torsi 141 Nm.

Untuk fitur hiburan, Mitsubishi Xpander Ultimate dilengkapi dengan head unit touch screen berukuran 6,2 inci dengan multimedia seperti Bluetooth dan AUX-in.

Selain itu Mitsubishi Xpander Ultimate juga sudah dilengkapi dengan DVD & CD Player, USB port dan NFC (near field communication) yang bisa menghubungkan smartphone dengan head unit.

Selanjutnya, fitur keamanan mobil ini meliputi brake assist (BA), hill start assist (HSA), active stability control, anti-lock braking system (ABS), electronic brake force distribution (EBS) dan dual airbags.

Baca Juga: Xpander Gayanya Pol! Pakai Body Kit Custom, Suspensi Mudah Naik Turun

Untuk lebih jelasnya, berikut estimasi harga Mitsubishi Xpander Ultimate yang berhasil tim redaksi himpun:

Tahun Kisaran Harga
2017 Rp 190 jutaan
2018 Rp 200 jutaan
2019 Rp 220 jutaan

*Harga diambil dari kanal pricelist GridOto.com, Selasa (29/6/2021)

*Harga bisa lebih tinggi atau lebih rendah, tergantung dari kondisi unit, dan kelengkapan surat-surat

*Harga tidak mengikat, bisa naik atau turun sewaktu-waktu