Toyota Avanza Bemper Tiru Evo VI, Pelek Maestro, Kejar Rally Look

Panji Nugraha - Kamis, 1 Juli 2021 | 15:45 WIB

Modifikasi Toyota Avanza rally look (Panji Nugraha - )

Otomotifnet.com - Toyota Avanza emang banyak dimodifikasi berbagai aliran, salah satunya Avanza milik Dhani Firmansyah.

Avanza tipe G keluaran tahun 2017 ini dimodifikasi bergaya rally look.

"Memilih gaya rally look ini karena enggak harus ceperin mobil, sehingga masih aman untuk harian!,"

"Terutama saat parkir di mall yang naik turun jalannya, enggak khawatir gasrut," papar Dhani, yang sempat viral karena Nissan Grand Livina nya laku hingga Rp 182 juta.

Baca Juga: Nissan Grand Livina Seken Dijual Mahal, Sultan Berani Beli, Laku Rp 182 Juta

 Yang pertama dibahas di bagian kaki-kaki, namun untuk suspensi masih dibiarkan standar ting-ting.

"Untuk peleknya sendiri pakai Honda Accord Maestro yang dicat warna putih dan ditambahi decal dari CHN Cutting ," tambah Dhani.

Agar fitment-nya pas kala dipasangkan di Toyota Avanza, pelek Maestro ring 15 x 5,5 yang dibalut ban Accelera 205/65-15 ini dibubut dan diberi adaptor 3 cm supaya rata body.

Beralih ngomongin bemper depan.

Dhani untuk Otomotifnet
Toyota Avanza pakai pelek Honda Maestro yang dicat putih dan diberi decal