Modifikasi BMW 318i E46 2000, Cara Seorang Lawyer Melepas Stress

Andhika Arthawijaya - Rabu, 28 Juli 2021 | 21:30 WIB

Pesan sang pemilik hanya ingin BMW 318i E46 keluaran 2000 miliknya ini terlihat sporty (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Banyak cara seseorang melepas kepenatan maupun strees akibat kesibukan kerjaan sehari-hari.

Contohnya pria yang enggan disebut nama lengkapnya, kita sebut saja Mr. YMR yang berprofesi sebagai seorang lawyer alias pengacara.

Cara yang dilakukan Mr. YMR adalah dengan memodifikasi BMW 318i E46 besutannya.

"Hitung-hitung nyalurin hobi dari dulu, hahaha..," gelak pria paruh baya ini.

Baca Juga: BMW 318i E30 Ganteng Maksimal Pakai Body Kit BBS, Mesin Comot Seri 5

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Body kit custom ala M3, sangar!

Sejak awal, modifikasi BMW ini diserahkan ke NCI Bodywork di Cempaka Bintaro, Jaksel.

Di tangan Daned, bos NCI Bodywork inilah mobil ini dibikin jadi makin keren.

"Saya cuma bilang pengin bikin BMW ini jadi sporty, selebihya saya tahu beres saja," tutur Mr. YMR.

Dimulai dari eksterior, body kit custom model M3 E46 langsung dipasang.