Dilanjut bersihkan throttle body dan beberapa sensornya, plus ganti filter bensinnya bila sudah lama belum diganti.
Gurah juga ruang bakarnya menggunakan carbon cleaner, guna membersihkan deposit yang mungkin sudah terlalu banyak.
Sebab kerak yang tebal di ruang bakar bila memicu terjadinya pembakaran dini, yang tentunya akan berdampak mesin mudah ngelitik dan performanya drop.
Filter udara juga jangan lupa diganti bila sudah terlalu kotor, serta busi bila pemakaiannya sudah lebih dari 20 ribu kilometer.
Semoga langkah ini bisa mengembalikan performa mesin mobil Anda itu, aamiin..