Pelek Lokal Genova Design Buat Vespa Ini Banderolnya Rp 17 Juta, Apa Istimewanya?

Antonius Yuliyanto - Selasa, 28 September 2021 | 07:30 WIB

Deretan pelek Genova Design buat Vespa dengan kelir anodize yang menarik (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.comGenova Design baru saja merilis line up pelek premium untuk Vespa modern.

Hadir dalam dua tipe, Uno dan Turismo yang masing-masing punya desain berbeda dengan lingkar pelek 12 inci.

Nama Genova Design mungkin masih terdengar asing di telinga. Wajar saja karena merek lokal ini baru pertama kali meluncurkan brand bersamaan dengan model pelek mereka.

Dalam setiap pelek, Genova Design menggunakan material aluminium forged T6061 yang diproses dengan metode CNC. 

Rangga/otomotifnet.com
Vespa Sprint pakai pelek Genova Design, kece juga ya!

Baca Juga: Istimewa! Vespa Ini Odometernya Belum Sampai Sedigit, Setahun Cuma Jalan 75 Meter!

Hasil akhir diberi finishing anodize yang tampil catchy. Keren sih!

“Warna yang dipilih menyesuaikan dengan Vespa yang punya warna menarik,” jelas Yusuf Rizky, CEO Genova Design

Urusan harga, Genova Design membanderol kedua pelek di angka Rp 17 juta.

Lebih mahal dari beberapa pelek Vespa buatan lokal. Namun, jauh lebih terjangkau jika dibandingkan dengan pelek Vespa impor.

Rangga/otomotifnet.com
Pelek Genova Design buat Vespa tipe Uno, punya desain ala honeycomb

 

“Pasar Vespa berdasarkan riset kami 70 persen dikuasai produk impor yang harganya 2 kali lipat dari produk kami,” ujarnya.

Sebelum dipasarkan pihak Genova Design pun sudah melakukan tes durabilitas. Yang pertama tes di jalan antarkota.

Satu lagi tes jalan yang dimulai dari kota Malang, Jawa Timur hingga finish di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Rangga/otomotifnet.com
Pelek Vespa dari Genova Design tipe Turismo dengan desain multi-spoke

Pada kedua tes pelek dipasangkan pada Vespa GTS yang punya dimensi gambot dan dinaiki oleh dua orang. Hasilnya pelek aman tanpa masalah.

Sebagai produk premium, Genova Design menjaga tingkat ekslusivitas dengan hanya membuat 200 set pelek untuk setiap model.

Dapat diperoleh di 6 bengkel Jawa dan Bali yang sudah ditunjuk langsung oleh mereka.

Tepatnya di Jakarta ada 3, Magelang dan Surabaya masing-masing satu dan satu lagi di pulau Dewata. Rangga