Tunjukin ke Istri, Touring Naik Motor Baik Bagi Kesehatan Mental Kalian

Irsyaad W,Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 19 Oktober 2021 | 10:30 WIB

Journalist Max Community (JMC) touring ke Curug Cipamingkis, Bogor, Jawa Barat (Irsyaad W,Ruditya Yogi Wardana - )

 

Otomotifnet.com - Bagi suami yang kerap dilarang istri touring, tunjukin hasil penelitian berikut ini.

Hasil penelitian membuktikan, touring atau riding naik motor sangat baik bagi kesehatan mental kalian.

Penelitian ini dilakukan perusahaan trading asal Inggris bernama Asda Money beberapa waktu lalu.

Melansir dari Visordown.com, ada sebanyak 1.000 biker asal Inggris yang dijadikan sampel pada penelitian yang dilakukan Asda Money.

Dari 1.000 biker, sebagian besar di antaranya merasa bisa menikmati kebebasan saat sedang berkendara.

Baca Juga: Rekor! Motor Listrik BL SEV01 Digeber Dari Jakarta Sampai Mandalika

Lalu, tidak sedikit yang menyebutkan kalau mereka bisa menikmati serunya berkendara dan momen saat sedang berpindah dari satu lokasi ke lokasi lain.

Bahkan, beberapa biker merasakan berkendara dengan motor bisa membantu mereka menghadapi masalah kesehatan mentalnya, baik gangguan rasa cemas (anxiety) dan/atau depresi.

Rizky/otomotifnet.com
Walaupun saat riding Moto Guzzi V7 III Stone kaki menyentuh mesin, tapi cuma terasa hangat!

Wajar saja hal ini bisa terjadi, karena riding menggunakan motor bisa membuat suasana hati pengendara jadi lebih baik.

Mengingat, ada hormon dopamine dan endorphin yang dihasilkan oleh tubuh, sehingga membuat para biker jadi merasa lebih senang.

Selain itu, riding juga membuat para biker bisa terputus atau disconnect dari hiruk pikuk media sosial untuk sementara waktu.