Otomotifnet.com - Interior Toyota Avanza Veloz Facelift terbongkar lewat foto-foto yang beredar.
Tampak ada DNA Toyota Raize dan Corolla Cross di kabin diduga Avanza Veloz terbaru tersebut.
Pertama, foto interior Veloz terbaru menampilkan dasbor yang telah dilengkapi head unit model floating mirip seperti Corolla Cross.
Posisi head unit ini mirip-mirip seperti Raize dan Corolla Cross, tapi lebih masuk ke dalam dasbor ketimbang tepat di atas ventilasi AC.
Bicara soal ventilasi AC, desainnya berbentuk trapesium terbalik dengan tombol lampu hazard di antara kisi-kisi tengah, mirip seperti milik Raize.
Baca Juga: Ada Benda di Balik Kaca Toyota Veloz Facelift, Dugaannya Fitur Canggih Ini
Tepat di bawahnya adalah kontrol klimat AC yang kelihatannya menggunakan komponen milik Toyota Raize.
Namun berbeda dari Raize, tombol start stop Veloz berada di bawah kontrol klimat ketimbang di sampingnya.
Konsol tengah Toyota Avanza Veloz juga terlihat memiliki laci kecil di bagian samping yang dilengkapi port USB untuk pengecasan seperti Raize.
Berpindah ke sisi pengemudi, setirnya memiliki layout tombol setir yang mirip sekali dengan Toyota Raize.
Bedanya Raize memiliki area klakson bulat, sementara Veloz terbaru memiliki setir dengan bagian tengah yang kotak.