Analisa Roy Suryo Mengejutkan, Pajero Sport Vanessa Angel Melaju di Atas 159 Km/Jam

Irsyaad W - Sabtu, 6 November 2021 | 12:50 WIB

Mitsubishi Pajero Sport Vanessa Angel di lokasi penampungan bekas kecelakaan (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Pakar Telematika, Roy Suryo memberikan analisanya terkait kecelakaan Mitsubishi Pajero Sport Vanessa Angel.

Mengejutkan, dari analisa Instagram Story (InstaStory) Tubagus Joddy, dikatakan Roy Suryo, Pajero Sport melaju dengan kecepatan di atas 159 Km/Jam.

"Saya sudah mempelajari dan saya berkomunikasi juga dengan teman-teman di Polda Jawa Timur. Ternyata Pajero Sport yang bersangkutan itu menabrak ujung beton," kata Roy saat menghadiri pemakaman Vanessa dan Bibi di TPU Islam Malaka, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, (5/11/21).

Akibat menabrak ujung beton pembatas jalan tol, lanjut Roy Suryo, Pajero Sport yang ditumpangi Vanessa Angel dan Bibi terpental hingga 30 meter.

"Mohon maaf saya sampaikan dengan segala hormat, almarhumah keluar dari mobil. Almarhumah terlempar kira-kira jarak 3 meter dari mobil dan wafat di tempat kejadian," ujar dia.

Baca Juga: Potensi Jadi Tersangka, Ini Sosok Pengemudi Pajero Sport Vanessa Angel

Kolase Instagram @krmtroysuryo2 dan @tubagusjoddy
Tubagus Joddy dan Roy Suryo

Menurutnya, Pajero Sport yang menabrak ujung beton dapat berakibat fatal. Berbeda jika hasil jika menabrak bagian tengah beton.

"Jadi kalau dikatakan hilang kendali memang iya. Kalau (menabrak) di tengah beton, mungkin enggak apa-apa. Mungkin terjadi lecet," ucap Roy Suryo.

"Ini mobil ini hampir seperti terbelah. Jadi bagian kiri rusak parah, padahal ini mobil yang biasa digunakan untuk kecepatan tinggi juga. Jadi sangat fatal," tambahnya.

Roy Suryo juga menyampaikan analisis terkait penyebab kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.

Analisis yang disampaikan Roy Suryo mengacu pada unggahan video di InstaStory sopir Vanessa Angel bernama Tubagus Joddy.