Ngeri, Pohon Tumbang Ngajak Tiang Listrik, Daihatsu Xenia Berselimut Kabel Menjuntai

Irsyaad W - Sabtu, 18 Desember 2021 | 19:00 WIB

Daihatsu Xenia tertimpa tiang listrik di jalan Lubuk Peraku, Lubuk Kilangan, kota Padang, Sumatera Barat (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Tiang listrik gebrak Daihatsu Xenia lantaran diajak pohon yang lebih dulu tumbang.

Alhasil area atap, kaca dan kap mesin Xenia nopol BA 1267 QW tersebut jadi tumpuan tiang listrik.

Berikut dengan kabel yang menjuntai di sekujur bodi serta jalan.

Beruntungnya, tak ada aliran listrik sehingga bodi Daihatsu Xenia enggak tersetrum.

Peristiwa ini dilaporkan terjadi di Jalan Lubuk Peraku, Lubuk Kilangan, kota Padang, Sumatera Barat, sekitar pukul 08:55 WIB, (17/12/21).

Baca Juga: Kijang Innova Pelat Merah Bonyok, Digebrak Tiang Listrik Pas di Atap, Efek Angin Kencang

"Telah terjadi pohon tumbang dan tiang listrik rebah menimpa mobil warga di Jalan Indarung Lubuk Peraku," kata Kapolsek Lubuk Kilangan, AKP Lija Nesmon, (17/12/21).

Lebih lanjut, Nesmo menjelaskan kronologi ambuknya tiang listrik hingga menimpa Daihatsu Xenia yang dikemudikan Rama Yudha (24) warga Padang Utara, kota Padang tersebut.

"Mobil ini juga berpenumpang 2 orang bernama Doni (43) dan Lili Ermawati (24)," katanya.

"Jalan sedang buka tutup di lokasi karena hujan, lalu datang mobil (Xenia) dari arah Indarung menuju Solok," katanya.

Sesampai di Jalan Indarung Lubuk Peraku, pengemudi menghentikan Daihatsu Xenia karena melihat pohon tumbang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Pusdalops BPBD Kota Padang (@pusdalopskotapadang)