Otomotifnet.com - Hyundai Staria yang meluncur di Indonesia hadir dalam dua varian.
Ada Hyundai Staria Signature 9 seharga Rp 888 juta dan Signature 7 alias yang termahal dengan banderol Rp 1,020 miliar.
Lalu dengan selisih harga Rp 132 juta, apa saja perbedaan keduanya?
Kalau dilihat dari sisi eksterior, keduanya memang tak tampak terlihat perbedaan.
Namun begitu lihat ke interior keduanya baru terlihat beda.
Pertama dari jumlah kapasitas penumpang, sesuai namanya Staria hadir dalam 7 dan 9 jok.
Versi lebih murah memang mendapat jok lebih banyak, keuntungannya jok baris kedua dapat diputar 180 derajat.
Namun di versi 7 seater, jok baris kedua justru lebih memanjakan penumpangnya.
Baca Juga: Remote Hyundai Staria Sakti, Bisa Buang Hawa Panas Kabin Setelah Parkir Terjemur
Jok dengan pengaturan elektrik 8 arah ini juga bisa menyemburkan udara panas dan dingin.
Ditambah lagi, Premium Relaxation Seat ini punya sandaran betis bila penumpang di baris kedua ini ingin bersantai.
Perbedaan selanjutnya ada pada fitur. Di Staria versi termahal sudah mendapat speaker berkualitas dari Bose.
Lalu di Staria Signature 7 terdapat fitur semi otonom berupa Forward Collision-avoidance Assist, Lane Keeping Assist dan Lane Following Assist.
Ada juga fitur Blind-spot Collision-avoidance Assist, Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA) dan Safe Exit Assist.
Tiga fitur terakhir sebetulnya juga ada di versi murahnya, tapi hanya berupa peringatan.
Sementara versi termahalnya akan melakukan tindakan dengan bantuan pengereman otomatis misalnya di fitur RCCA.