Produk Car Care Asal Amerika Ini Bisa Jaga Kilau Cat Lebih Lama Dari Ceramic Coating

Andhika Arthawijaya - Rabu, 26 Januari 2022 | 22:00 WIB

Turtle Wax Hybrid Solutions Pro Graphene Infused Flex (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Cat mobil kesayangan kusam atau ada baret-baret halus, pasti bikin bete.

Apalagi pas mobil akan dipakai ke acara penting atau mau hangout bareng teman maupun gebetan.

Pasti malu dong jika tampilan cat mobil kesayangan terlihat jelek dan kusam.

Nah, ada produk car care terbaru dari Turtle Wax yang bisa Anda gunakan untuk kembalikan warna cat mobil kesayangan, kembali kinclong.

Baca Juga: Wax Buat Perawatan Cat Bodi Mobil Kalau Lama Tak Dipakai Bisa Basi?

Inne / Oto Produk
Ilustrasi proses menghilangkan baret dan noda pada permukaan cat di spion mobil

Bahkan berkat teknologi terbaru yang digunakan pada produk asal Amerika ini, yakni Graphene, diklaim mampu jaga kilau cat lebih lama dibanding produk senada yang menggunakan teknologi ceramic coating.

“Kalau ceramic coating ketahanannya sekitar 6 - 12 bulan, maka graphene bisa tahan lebih dari 1 tahun,” bilang Stanley Tjhie, Business Oportunity Development PT Laris Chandra, distributor resmi Turtle Wax di Indonesia.

Masih ujar Stanley, graphene secara material lebih kuat dibanding ceramic.

Selain itu. “Ia lebih halus, kalau ceramic agak keset. Makanya graphene ini kalau dipegang lebih licin,” tambahnya.

Kelebihan lainnya kata Stanley, graphene lebih tahan zat kimia dibanding ceramic.

Nah, untuk lebih jelasnya soal teknologi grapehene dan apa saja varian Turtle Wax terbaru yang pakai teknologi ini, yuk langsung kepoin videonya di kanal Youtube Gridoto Tips pada play list Oto Produk yang kami sertakan dalam artikel ini.

Jangan lupa subscribe bagi yang baru bergabung, like, komen dan share tayangan tersebut kepada yang lain untuk berbagi informasi seputar dunia otomotif. Selamat menyaksikan!