Konsumsi Bensin Toyota Avanza 2022, Segini Performanya Saat Dites di Jalan

Rendy Surya - Kamis, 24 Februari 2022 | 06:20 WIB

Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Kami berkesempatan menjajal Toyota All New Avanza varian teratas, yakni tipe 1.5 G CVT TSS.

Varian ini dibanderol dengan harga hampir menyentuh Rp 300 juta, atau lebih detilnya Rp 293,4 juta.

Sekadar perbadingan, Toyota All New Avanza varian dibawahnya yakni 1.5 G CVT tanpa disematkan fitur Toyota Safety Sense (TSS) dijual dengan harga Rp 267,7 juta (selisih Rp 25,7 juta).

Sedangkan Toyota Veloz kasta tertinggi tipe Q CVT TSS dibanderol Rp 323,5 juta (selisih Rp 55,8 juta).

F Yosi/Otomotifnet
Mesin Toyota Avanza 2NR-VE

Sebagai info, Avanza baru juga mengalami perubahan pada sektor mesin dan transmisi.

Memang mengusung dapur pacu yang sama dengan generasi sebelumnya yakni mesin 1.500 cc 2NR-VE Dual VVTi dengan tenaga 105 dk serta torsi 137 Nm (tenaga naik 1 dk, torsi naik 1 Nm).

Namun kini layout mesinnya berbeda.

Avanza tak lagi berpenggerak roda belakang (RWD), kini menjadi penggerak roda depan (FWD), sehingga posisi mesin pun berubah.

Tak ada lagi gardan untuk transfer tenaga ke roda belakang, efeknya ruang kabin juga kini bertambah lega.