Otomotifnet.com - Yamaha Fazzio bisa pakai sokbreker aftermarket merek YSS.
Namun enggak bisa langsung Plug and Play (PNP).
Ada penyesuaian, karena sokbreker YSS yang dipakai aslinya untuk Honda Vario 125.
Menurut Fuad Agus, Mekanik TDR Technology Center, sebenarnya sokbreker YSS lain bisa ditanam ke Fazzio.
"Misalnya YSS C-Euro yang tabung bawah dan YSS G series, YSS G +, serta YSS G-Sport untuk tabung atas," kata Fuad, (22/2/22).
Saat pasang sokbreker YSS di Yamaha Fazzio ternyata ada beberapa ubahan.
"Cover plastik warna hitam deket sokbreker sedikit dicoak," papar Fuad.
"Soalnya, diameter per sokbreker YSS ini lebih besar dari bawaan Fazzio," tambahnya.
Untuk sokbreker YSS tabung atas ada cover plastik lagi yang dicoak.