Ban OEM All New Avanza Dikeluhkan Mudah Pecah, Pihak Produsen Beri Tanggapan Begini

Irsyaad W - Sabtu, 5 Maret 2022 | 12:27 WIB

Foto ban bawaan Toyota All New Avanza pecah usai hantam lubang jalan sedalam 5-8 cm (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Ada keluhan dari pemilik Toyota All New Avanza soal ban bawaan.

Sebab ketika dipakai jalan, ban depan belakang pecah sekaligus.

Curhatan itu ditulis akun Facebook @Fredy Bulangan Londong di group All New Toyota Veloz & new Avanza 2022.

Dalam narasi disebutkan jika ban pecah setelah menghantam lubang sedalam 5-8 cm.

Tepatnya terjadi di daerah Parengge Jalan Trans Sulawesi, sekitar pukul 21:00 WITA, (28/2/22) lalu.

Dari foto yang dibagikan, ban GT Radial Champiro Ecotec sobek pada bagian dinding.

Menanggapi ini, Technical Support Manager PT. Gajah Tunggal Tbk, Asep Faisal beri penjelasan.

Facebook/@Fredy Bulangan Londong
Ban orisinal Toyota All New Avanza pecah pada bagian dinding

Menurutnya, ada beberapa faktor ban tersebut bisa pecah meski dalam kondisi baru.

Salah satunya disebabkan karena impact atau benturan dengan benda keras dan tajam.

Lalu bisa disebabkan masuk spot hole atau lubang jalan dengan cukup keras.

Saat terjeblos, posisi ban ada di tengah antara pelek yang terbuat dari logam dan beton atau batu sehingga ban terpotong.

Kondisi ban yang terpotong akibat benda asing terlihat dari potongan nylon ban yang tidak tersalut karet.

Artinya benang ban atau nylon itu putus karena efek benturan dengan benda tajam.

Dalam bahasa teknis ban, kerusakan seperti ini biasa disebut Side Cut (sidewall atau samping ban terpotong).

Bisa juga disebut impact break (bagian samping ban robek karena hantaman benda keras).

Unit baru dengan ban bawaan pun bisa pecah jika menghantam lubang jalan.

Lebih lanjut, Asep meluruskan pendapat yang menyebut ban yang dipakai All New Avanza tipis dan rentan meletus serta hanya benang bukan kawat.

Menurutnya anggapan itu keliru, Asep menjelaskan ban PCR memang pakainya nylon untuk bagian dindin ban.

Sedangkan pada bagian telapak atau tread memakai sabuk baja.

Sementara ban yang memakai kawat di bagian sampingnya diaplikasikan pada ban truk Radial.

Pihak GT Radial menekankan, produk ban OEM yang digunakan telah melalui serangkaian test yang diperlukan dalam memenuhi standart dari Pabrikan tersebut.

Gajah Tunggal, sebagai produsen Ban PCR dengan merek GT Radial telah menyediakan Layanan GT Care untuk lebih memudahkan dalam memberikan layanan terhadap Customer.

Layanan ini dapat di akses melalui website www.gtradial.co.id.

Baca Juga: Pemilik Ngeluh, All New Avanza Pecah Ban Depan Belakang, Komen Netizen Mengejutkan