Mas Menteri Bikin Anggota DPR Ngakak, Pawang Hujan MotoGP Mandalika 2022 Tanpa Sajen Lagi

Irsyaad W - Kamis, 17 Maret 2022 | 13:25 WIB

Dianggap gagal hentikan hujan saat gelaran WorldSBK indonesia 2021, pawang hujan di sirkuit Mandalika melapor ke polisi. (Irsyaad W - )

Namun Damai membantah Dirinya diminta jadi pawang saat gelaran WSBK 2021 di sirkuit Mandalika, Lombok lalu.

Damai katakan, saat itu Ia hanya diminta jadi pawang saat Presiden Jokowi datang, (12/11/21).

Dok. Polres Lombok Tengah
Polisi dari Polres Lombok Tengah melacak akun yang menuduh pawang hujan gagal saat gelaran WorldSBK Indonesia 2021 di sirkuit Mandalika.

"Saya tidak pernah diminta sebagai pawang hujan oleh penyelenggara balapan," tegas Damai, (23/11/21).

"Tapi kenapa foto saya ditampilkan seolah-olah saya sebagai pawang saat balap, dan ada kata-kata olokan juga," kata Damai.

Agar tak terulang, Sandiaga katakan tak lagi gunakan jasa pawang hujan.

Ia telah menyiapkan jasa pawang hujan kekinian tanpa sajen dan dupa lagi.

Pihaknya pilih menggunakan rekayasa cuaca pada MotoGP Indonesia 2022 akhir pekan ini.

"Namanya teknologi modifikasi cuaca (TMC)," bebernya.

"Jadi melibatkan BRIN, BMKG dan TNI AU kita harapkan bisa membantu memitigasi situasi," katanya.