Insentif PPnBM Diperpanjang, Penjualan Mobil Bekas Kena Dampak Apa?

Ferdian,Muslimin Trisyuliono - Jumat, 25 Maret 2022 | 19:40 WIB

Carsome Luncurkan Experience Center (Ferdian,Muslimin Trisyuliono - )

Otomotifnet.com - Insentif PPBM untuk mobil baru diperpanjang pemerintah.

Kebijakan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 5/PMK.010/2022, tentang Pajak Penjualan atas Barang Mewah atas Penyerahan Barang Kena Pajak yang Tergolong Mewah berupa Kendaraan Bermotor Tertentu yang Ditanggung Pemerintah Tahun Anggaran 2022.

Diketahui, perpanjangan masa berlaku insentif PPnBM ini tak hanya berdampak positif terhadap penjualan mobil baru, tapi juga untuk penjualan mobil bekas.

Hal tersebut diungkapkan Donald Rachmat, General Manager Carsome Certified Indonesia disela peresmian Experience Center terbesarnya di Puri Indah, Jakarta Barat.

"Kami melihat pemerintah serius memikirkan industri otomotif di Indonesia. Pemberian insentif pajak industri otomotif berdampak yang sangat positif bagi keseluruhan industri otomotif baik mobil baru dan mobil bekas," ujar Donald kepada wartawan (24/3/2022).

Namun, Donald tidak menjelaskan secara detail pertumbuhan bisnis jual-beli mobil bekas di plaform Carsome.

Ia menyebut, dengan adanya insentif PPnBM untuk mobil baru dari pemerintah akan berpengaruh di industri mobil bekas untuk jangka panjang.

"Secara long term apa yang terjadi di mobil baru, akan terjadi juga di mobil bekas. Dan ini menjadi kesempatan bagi kami di industri mobil bekas karena irisan itu," sambungnya.

Selain itu, di tengah situasi pandemi Covid-19 yang sudah mulai membaik membuat kinerja penjualan mobil bekas Carsome mengalami pertumbuhan.

"Situasi pandemi Covid-19 yang kini semakin membaik, satu hal yang bisa kami sampaikan selama pandemi 2021 sampai 2022 kami tetap mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan," jelas Donald.

Menurutnya, peningkatan penjualan mobil bekas di Carsome dipengaruhi salah satunya dengan memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen.

"Ini bisa terjadi karena layanan kami konsisten memberikan pengalaman yang terbaik untuk pelanggan di Carsome. Tentunya kami berharap ketika pandemi selesai pertumbuhan akan tetap meningkat lebih signifikan," pungkasnya.

Baca Juga: Toyota Ngaku Belum Rasakan Dampak Positif Insentif PPnBM, Minta Diperpanjang?