Otomotifnet.com - Warga Lampung jangan takut, berani melawan begal nggak akan diproses hukum.
Hal ini ditegaskan oleh Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno yang meminta masyarakat di Lampung berani melawan begal.
"Untuk di wilayah Lampung, masyarakat jangan takut melawan begal," kata Hendro (16/4/2022).
Hendro memastikan tidak bakal memproses hukum, bagi korban yang melawan demi mempertahankan harta bendanya.
"Kalau ada begal yang terbunuh oleh korban begal karena membela diri dan mempertahankan barangnya, kasusnya tidak diproses," kata Hendro.
Justru Hendro bersiap memberikan penghargaan dan hadiah bagi masyarakat yang berhasil melumpuhkan pelaku begal.
Beberapa waktu lalu Polda Lampung juga sudah memberikan penghargaan kepada warga yang berhasil menggagalkan upaya pencurian motor.
"Jika ada warga Lampung yang melawan pelaku pembegalan maka akan langsung diberi penghargaan," kata Hendro.
Sebelumnya, seorang warga Lombok menjadi tersangka karena menewaskan dua begal saat mempertahankan dirinya.
Namun penetapan tersangka ini menimbulkan pertanyaan.
Lalu setelah sempat jadi polemik, korban begal yang melawan para pelaku hingga menyebabkan 2 tewas akhirnya dibebaskan.
Baca Juga: Ditanya Tips Ketemu Begal, Jawaban Polisi Justru Bikin Wartawan Tertawa