Dilengkapi Tukang Pijit Otomatis, Inilah Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line 2022

Irsyaad W - Jumat, 22 April 2022 | 15:55 WIB

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line (Irsyaad W - )

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line hadir dengan mesin bensin 2.000 cc empat silinder.

Dipadukan dengan transmisi otomatis 9G-TRONIC yang bisa menghasilkan tenaga 211 dk dan torsi 350 Nm.

Mercedes-Benz Distribution Indonesia
Interior Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line

V 250 Avantgarde Line kini menawarkan 6 Airbag untuk pengemudi, penumpang depan, Thorax-pelvis side airbag untuk pengemudi dan penumpang kursi depan.

Serta curtain airbag yang melindungi penumpang dari pilar A hingga D.

Choi Duk Jun, Presiden Direktur PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia menjelaskan.

"V-Class menjadi model andalan kami untuk MPV mewah dan kami percaya bulan Ramadhan ini adalah saat yang tepat untuk meluncurkan V 250 Avantgarde Line baru karena sifatnya yang fleksibel, cocok untuk bepergian bersama keluarga seperti untuk perjalanan mudik," sebutnya.

Fitur keselamatan lain ada Active Parking Assist dengan kamera 360 derajat, ATTENTION ASSIST dan Blind Spot Assist.

Soal harga, Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line ditawarkan Rp 1.730.000.000 (Off-the-road).

Tersedia di diler resmi Mercedes-Benz di seluruh Indonesia.

Setiap pembelian Mercedes-Benz baru hadir sebagai standar dengan paket perawatan StarService 5 tahun dan perlindungan ban StarTire 2 tahun.

 Baca Juga: Mercedes-Benz V-Class Serba Hitam, Body Kit Seharga Rp 65 juta