Marc Marquez Tak Mau Ikut Campur Pemilihan Tandemnya, Yang Penting Bisa Menang

Nur Pramudito,Ferdian - Minggu, 15 Mei 2022 | 19:45 WIB

Marc Marquez ketika meraih kemenangan ketujuh di Austin, Texas pada MotoGP Amerika tahun 2021 (Nur Pramudito,Ferdian - )

Otomotifnet.comMarc Marquez nggak mau ambil pusing soal siapa yang bakal jadi rekan setimnya pada musim MotoGP 2023.

Nama bukan jadi hal penting bagi Marc Marquez, menurutnya yang dibutuhkan saat ini adalah dua pembalap Honda yang mampu bersaing di baris terdepan dengan konsisten.

Karena hal tersebut jadi sesuatu yang tidak dimiliki tim pabrikan asal Jepang tersebut sampai saat ini.

Rekan setimnya, Pol Espargaro, juga dinilai belum bisa mengimbangi Marc Marquez dan penampilannya masih saja naik turun di musim keduanya.

Tak ayal, hal itu membuat Pol Espargaro berpeluang ditendang dari tim Repsol Honda.

Sebelumnya, Pol Espargaro juga dikabarkan telah diberitahu oleh Honda bahwa kontraknya tidak akan diperpanjang.

Dua pembalap Suzuki, Joan Mir dan Alex Rins, menjadi pilihan yang masuk akal bagi Honda mengingat timnya yang tak ingin lagi berkompetisi di MotoGP.

Bahkan sebelumnya Joan Mir juga sempat mengatakan bahwa ia siap sedia untuk bergabung bersama Repsol Honda dan berani bersaing dengan Marc Marquez meski dalam satu paddock.

Sementara itu, Marquez memilih diam dan tak ikut campur soal pemilihan pembalap baru Honda.

"Saya tidak ingin ikut campur dalam pilihan rekan setim saya," kata Marquez dikutip dari Paddock-GP.