Cianjur Banjir Parah, Honda Brio Ikut Kebawa Arus, Posisi Lagi Parkir

Ferdian - Selasa, 7 Juni 2022 | 11:50 WIB

Honda Brio keseret arus banjir di Cianjur (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Honda Brio keseret arus banjir dari Sungai Bendungan di Desa Nagrak yang meluap (6/6/2022).

Mobil ini keseret arus banjir saat sedang diparkir.

Diketahui banjir akibat bendugan meluap ini merendam 10 rumah warga di Kampung Sudi RT 01/12 Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur.

Tak ada korban jiwa maupun luka dalam bencana yang terjadi karena hujan deras mengguyur wilayah Cianjur hingga malam hari ini.

Kerugian masih ditaksir dan didata.

Kepala Desa Nagrak, Hendi Saepul Maladi mengatakan, akibat hujan deras hampir selama tiga jam, membuat Sungai Bendungan meluap.

"Banjir sempat mencapai setinggi 3 meter, dan membuat 10 rumah warga yang terendam banjir, dan satu di antaranya hampir hanyut, dan satu unit mobil yang tengah terparkir juga terbawa arus," katanya di Cianjur (6/6/2022).

Banjir tersebut juga membuat enam Kepala Keluarga (KK) terpaksa harus mengungsi ke beberapa rumah kerabat dan keluarganya terdekat.

"Ada enam KK yang terpaksa mengungsi, namun tidak ada korban jiwa atau luka akibat kejadian tersebut. Tidak hanya itu sawah seluar 15 hektare juga terendam banjir," katanya.

Hendi mengatakan, pihaknya telah melakukan laporan kepada Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur untuk melakukan penanganan Sungai Bendungan yang meluap.

"Sudah laporan ke BPBD, dan saat ini petugas BPBD serta warga sedang melalukan penanganan, dan membersihkan lumpur memasuki rumah warga," katanya.

Baca Juga: Melintir Jadi Petaka, Benturan Keras Bikin Toyota Avanza dan Honda Brio Sisa Rangka

Sumber: https://jabar.tribunnews.com/2022/06/06/banjir-terjang-wilayah-nagrak-cianjur-satu-unit-mobil-hanyut-terbawa-arus-banjir