Donny mengalami patah tulang lengan kanan, sementara istrinya patah tulang kaki kanan hingga menembus kulit.
Desi sempat lama tergeletak di aspal jalan, karena tidak ada yang berani mengevakuasi.
Warga bahkan mengambilkan bantal untuk membuatnya nyaman, dan menutupinya dengan payung agar tidak kepanasan.
Donny yang masih bisa berjalan dievakuasi dengan ambulan relawan.
Sementara Desi harus menunggu tenaga medis dari Tulunggaung Emergency Medical Service (TEMS).
Keduanya dievakuasi ke IGD RSUD dr Iskak Tulungagung.
"Untuk pengemudi Hijet dan penumpangnya luka ringan," terang Kanit Gakkum Satlantas Polres Tulungagung, Iptu Diyon Fitriyanto.
Petugas mendatangkan truk derek untuk mengevakuasi Daihatsu Hijet yang terguling.
Kedua kendaraan diamankan ke Satlantas Polres Tulungagung.
Akibat kecelakaan ini, muatan Hijet seperti sosis dan daging burger tercecer di jalan.
Sementara telepon genggam milik Azza hilang dicuri warga yang melihat kejadian ini.
Baca Juga: Daihatsu Hijet Terbakar Hebat, Terguling Dan Meledak di Jurang, 6 Penumpang Buru-buru Keluar