Gak Peduli APM-nya Hengkang, Ford Focus Hatchback 2.0 Malah Dimodif Seperti Ini

Andhika Arthawijaya - Senin, 4 Juli 2022 | 23:00 WIB

Modifikasi Ford Focus Hatchback 2.0 2014 milik Nuke Hari Priyangga (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.comFord sejak 2016 silam menyatakan mundur dari semua kegiatan operasi di Indonesia.

Namun meski produsen mobil asal negerinya Joe Biden ini sudah hengkang dari Indonesia, Nuke Hari Priyangga tetap memilih pelihara Ford Focus Hatchback 2.0 keluaran 2014.

Bahkan ia tak ragu untuk memodifikasi mobil kesayangannya ini agar tampil makin keren.

"Iya, saya menyebut konsep modifikasinya adalah 'simple stance', karena memang penginnya modif ala stance, tapi yang simpel saja. Enggak yang terlalu ekstrem," ujar owner Ford Focus putih yang keren ini.

Baca Juga: Punya Banyak Model Bodi, Varian Basic Ford Ranger Mulai Rp 230 Jutaan

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Ford Focus Hatchback 2.0 milik Nuke tampak belakang

Untuk mewujudkan konsep tersebut, pertama ia mencari pelek yang pas dan sesuai keinginannya.

Akhirnya pria 27 tahun ini mendapatkan pelek Work Seeker GX ukuran 18x10+10,5 inci.

"Harus pakai spacer 3 mm lagi yang belakang karena agak 'nyebur' ke dalam," ucap Nuke.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Harus pakai spacer 3 mm agar pelek Work Seeker GX bagian belakang bisa dibikin agak 'nyebur' ke dalam