Otomotifnet.com - Kaki-kaki depan Yamaha Fazzio bisa dibuat hedon.
Kaki depan Yamaha Fazzio hedon dengan memasang upside down seperti lansiran KTC Kytaco tipe SUD-01.
Menariknya, kaki depan Yamaha Fazzio hedon model upside down ini memiliki setelan keras lembutnya.
Hal itu dikatakan Junan Bahrudin, Digital Content PT Sumberjaya KTC Indonesia, pemilik merek KTC Kytaco.
"Sokbreker upside down Yamaha Fazzio KTC Kytaco ini bisa disetel kompresinya," kata Junan, (23/6/22).
"Kalau mau kompresi agak lembut tinggal putar setelan ke arah kiri. Sebaliknya, jika ingin keras diputar ke kanan," tambahnya.
Sokbreker upside down KTC Kytaco buat Yamaha Fazzio ini bisa juga dipasang di Yamaha Mio series.
"Sokbreker upside down Yamaha Fazzio ini tersedia dalam 5 pilihan warna," ujar Junan.
"Ada warna gold (emas), black, orange, biru dan merah," tambahnya.
Soal harga, upside down KTC Kytaco buat Yamaha Fazzio dibanderol Rp 2 jutaan.
"Harga sokbreker upside down KTC Kytaco buat Yamaha Fazzio Rp 2,4 jutaan," tuturnya.
Jika berminat bisa kunjungi showroom KTC Kytaco di Jl Griya Utama No.38-39, Sunter, Jakarta Utara.
Baca Juga: KRS Racing Sering Dicap Part Tiruan KTC Kytaco, Faktanya Enggak Begitu