Susah Cari SPBU, Usaha Pom Mini Menjamur di Cibadak, Pertalite Rp 13 Ribu Per Liter

Ferdian - Sabtu, 23 Juli 2022 | 14:30 WIB

Warga Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, membuka usaha Pom Mini karena fasilitas umum di desanya jauh, Jumat (22/7/2022) (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Waduh, harga Pertalite di pom mini yang ada di Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor tembus dua kali lipatnya.

Salah seorang warga Desa Cibadak, Bustomi mengaku bahwa di desanya tidak ada pom bensin.

Melihat hal ini, Bustomi langsung berinisiatif membuka usaha tersebut.

"Kita jual bensin aja, soalnya jauh dari pom bensin, harganya juga dijual tinggi," ucapnya (22/7/2022).

Dengan tidak adanya pom bensin tersebut, beberapa warga Desa Cibadak membuka usaha Pertamini atau pom mini dan juga bensin bensin eceran yang dijual di dalam botol.

Menurutnya, bensin yang dijualnya ini dibeli di pom bensin di wilayah Kecamatan Citeureup.

Untuk jarak tempuh dari Desa Cibadak menuju Citeureup, kata Bustomi membutuhkan waktu sekitar satu jam menggunakan sepeda motor.

Bustomi menjelaskan bahwa dirinya khawatir akan adanya peraturan baru mengenai pembelian BBM menggunakan aplikasi MyPertamina.

"Kita aja yang di pelosok gini yang urban kayak gini udah susah buat beli bensinnya, gimana nanti kalo aplikasi itu udah mulai jalan di wilayah sini, makin pusing aja," katanya.

Untuk harga dan jenis bensin yang dijualnya, yaitu Pertamax seharga Rp 15.000 dari harga normal Rp 12.500 per liternya.