Butuh 5 Hari, Lima Pelaku Penembakan Istri Anggota TNI Dibekuk, Ini Perannya

Ferdian - Senin, 25 Juli 2022 | 14:05 WIB

Dari rekaman CCTV, istri prajurit TNI Kodam IV/Diponegoro ditembak orang tak dikenal, eksekutor tunggangi Kawasaki Ninja 150 R hijau tanpa pelat nomor (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Para pelaku penembakan istri anggota TNI menggunakan dua motor berhasil dibekuk.

Sebanyak lima pelaku berhasil ditangkap dalam waktu 5 hari.

Empat di antaranya pelaku di lapangan dan satu orang penyedia senjata api.

Satu di antara empat pelaku yakni Sugiono.

Sugiono adalah pelaku eksekutor yang tertangkap kamera CCTV.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menuturkan tim Unit Resmob Sat Reskrim Polrestabes Semarang melakukan penyelidikan sejak awal kejadian.

Sehari sesudahnya tim mendapatkan informasi keberadaan para pelaku masih berada di Kota Semarang.

"Kemudian pukul 07.00 anggota unit Resmob dibagi beberapa tim berpencar untuk menemukan pelaku.

Pukul 16.00 WIB, tim melakukan penyelidikan terhadap para pelaku dan tim memperoleh informasi bahwa pelaku berada di Sayung Demak," jelasnya (24/7/2022).

Dok. Polrestabes Semarang
Kawasaki Ninja 150R dan Honda BeAT Street yang digunakan empat eksekutor penembak istri anggota TNI di Semarang