Honda ST125 Dax Dijual Rp 81 jutaan, Ini Detail dan Fiturnya

Rangga Kosala - Kamis, 11 Agustus 2022 | 17:55 WIB

Honda ST125 Dax dijual AHM seharga Rp 81.750.000 (Rangga Kosala - )

Di belakang terdapat sepasang sokbreaker dengan travel 120 mm yang dapat diatur setelan preloadnya

Pelek palang lima berwarna hitam dibalut oleh karet bundar berukuran 120/70-12 M/C 51L dan 130/70-12 M/C 56L.

Sisi pengereman, Dax dibekali double disc di depan dan belakang.

Cakram depan berdiameter 220 mm dengan ABS sedang belakang 190 mm.

Rangga/Otomotifnet
Rem depan cakram 2 piston dengan ABS satu channel, perhatikan perpanjangan sepatbor di bagian belakang

Bicara spesifikasi mesin, ST125 Dax berbagi platform dengan saudara 125 cc-nya, Super Cub 125, Monkey 125 dan CT125.

Satu silinder 124 cc SOHC 2 katup dengan pendingin udara.

Ukuran bore & stroke yang diusung 50 mm x 63,1 mm. Dengan pengabutan bahan bakar PGM-FI.

Mesin dengan rasio kompresi 10:1 tersebut menghasilkan tenaga maksimal 6,6 kW @7000 rpm dan torsi 10,4 Nm @5000 rpm.

Rangga/Otomotifnet
Mesin 125 cc berbagi basis dengan Super Cub 125, Monkey 125 dan CT125

Tenaga tadi disalurkan ke roda belakang via transmisi kopling sentrifugal 4 speed seperti motor bebek.

ST125 Dax sudah dapat dipesan dari sekarang dengan estimasi unit diterima konsumen pada bulan Oktober mendatang.

Rangga/Otomotifnet
Stoplamp LED imut diapit oleh dua buah lampu sein bulat

Rangga/Otomotifnet
Logo 'Dax' dan Honda jadul mengisi bagian sisi frame depan

Rangga/Otomotifnet
Logo anjing Dachshun sebagai inspirasi nama 'Dax'