Otomotifnet.com – Di ajang Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2022, PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperkenalkan sosok baru Mitsubishi New Xpander Cross.
Mitsubishi New Xpander Cross ini tak hanya diberikan perubahan penampilan serta penambahan fitur saja, namun juga peningkatan pada stabilitas dan kenyamanan berkendara.
New Xpander Cross ditawarkan dalam dua varian, CVT Premium Package dan Manual Transmission.
Masing-masing dibanderol dengan harga Rp Rp 309.950.000 (Xpander Cross MT) dan Rp 335.750.000 (Xpander Cross Premium Package CVT).
Mitsubishi juga menghadirkan beberapa promo yang menarik setiap pembelian Xpander Cross selama ajang GIIAS 2022 (11-21 Agustus) berlangsung.
Menurut Tetsuro Tsuchida, Sales & Marketing Director PT. MMKSI, “Khusus di GIIAS, setiap pembelian New Xpander Cross baru, akan mendapatkan program gratis suku cadang dan jasa servis Mitsubishi Smart Package (50.000 km/4 tahun) ditambah Extended Smart Package (20.000 km/1 tahun), lalu gratis asuransi kesehatan selama 1 tahun,” terangnya.
Selain itu, ditambahkan Deputy Group Head Aftersales Strategy Group MMKSI Adam Rachman,”Setiap pembelian New Xpander Cross atau New Xpander, ada jaminan garansi kendaraan selama 3 tahun/10 ribu km, asuransi kecelakaan diri 1 tahun, asuransi kerusakan ban 1 tahun, serta asuransi baterai (aki) selama 2 tahun/50 ribu km.
Menurut Adam lagi, “Pemilik mobil juga mendapat gratis layanan servis darurat (emergency servis) 24 jam selama 3+1 tahun.”
Untuk para pembeli Xpander Cross yang ingin langsung mendandani mobilnya, divisi aftersales juga telah menyiapkan paket aksesori resmi yang siap disematkan.
“Ada total 10 genuine accessories, dengan 5 paket yang dapat dipilih, dan selama GIIAS ada diskon hingga 10%,” tutup Adam.