Otomotifnet.com - PT Jaya Plastik Mandiri (JP Industries), produsen helm lokal berlabel JPX meluncurkan produk baru yang diberi nama Nova X di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, Sabtu (13/8/2022).
Helm berjenis open face ini ditawarkan dalam beberapa pilihan warna solid, yakni black doff, grey, black metallic dan pearl white.
Selain itu, Nova X juga hadir dengan desain motif, yaitu Garuda, Ultrabots, Lollipop, Vero, Escapedan dan Shuriken.
Salomon Manalu, Brand Manager JPX Helmet mengatakan, helm ini menjadi sebuah pelengkap varian helm yang sudah ada, baik helm jalan raya atau cross.
“Jadi ketika awal kita membuat helm, kita hanya punya merk JP dan JPR, dan helm yang punya histori yang manis itu namanya adalah JP Nova,”
“Nah di JPX ini keluar lagi dengan desain yang murni pengembangan kita, makanya kita ambil Nova X sebagai nostalgia kita,” tutur Salomon saat peluncuran.
Secara desain, JPX Nova X tampil stylish dengan tetap memperhatikan faktor aerodinamis.
Terlihat dari penambahan spoiler di bagian belakang helm yang membuatnya terlihat sporty.
"Saat ini model seperti itu memang sedang ramai ya, makanya kami coba aplikasikan juga ke JPX Nova X ini,” lanjut Salomon.
Soal ukuran, helm yang dibuat dari material thermoplactic ini tersedia dalam empat pilihan, yakni M, L XL dan XXL yang dihasilkan dari perbedaan tebal EPS dan busa padding.
Meski dibuat Asian fit, namun helm ini hanya diprodukai dalam satu ukuran batok.
“Untuk saat ini, ukuran yang ready stock baru L dan XL saja, dua ukuran yang sangat umum untuk orang Indonesia,”
"Untuk M dan XXL baru tersedia paling lambat akhir tahun 2022 nanti,” tambah Salomon.
O iya, untuk busa atau paddingnya sendiri bersifat removeable alias bisa dicopot, sehingga memudahkan untuk dicuci.
JPX Nova X juga dilengkapi oleh jalur khusus untuk kacamata di busanya (glasses fit), sehingga biker berkacamata tetap nyaman memakainya.
Untuk kelengkapan lainnya, helm ini juga disematkan double visor yang berfungsi untuk mengurangi pantulan sinar matahari.
Bagi yang ingin memasang alat komunikasi (intercom), sudah tersedia tempat khusus untuk menaruh speaker di dalamnya (intercom ready).
Terakhir, untuk sistem pengunciannya masih menggunakan sistem micro lock alih-alih double D-ring seperti kompetitornya di kelas yang sama, yaitu NJS Kairoz dan NHK S1 GP Pro.
Bagi yang berminat, helm ini dibanderol di angka Rp700 ribu untuk pilihan warna solid, dan Rp750 ribu untuk motif.
Tersedia juga visor iridium yang dijual terpisah seharga Rp180 ribu dalam 3 pilihan warna, yaitu gold, red dan silver.
Baca Juga: Lagi Diburu, Visor Iridium Buat Helm NJS Kairoz, Harga Semurah Ini