Kuota Pertalite dan Solar Diambang Jebol, Hanya Ada Dua Opsi Agar Selamat

Irsyaad W - Rabu, 28 September 2022 | 10:00 WIB

Pertalite akan dibatasi untuk motor dan amgkutan umum, anggota Ombudsman berikan dukungan pada pemerintah (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Kuota BBM Subsidi jenis Pertalite dan Solar tahun 2022 diambang jebol.

Kini, hanya ada dua opsi yang mesti dipilih pemerintah agar selamat hingga akhir tahun.

Pernyataan ini disampaikan Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas), Saleh Abdurrahman.

Menurutnya, menipisnya kuota Pertalite dan Solar karena meningkatnya konsumsi di masyarakat.

Diketahui, kuota Pertalite tahun 2022 ini sebesar 23 juta kilo liter (KL).

Sedangkan kuota Solar tahun ini hanya sebanyak 14,9 juta KL.

"Demand atau kebutuhan BBM saat ini meningkat. Kita punya kuota di tahun 2022 sebesar 23,05 juta KL (Pertalite)," ucap Saleh, (27/9/22).

TribunSumsel.com/Rahmat
Perbandingan penjualan Biosolar dan Dexlite di SPBU Rupit, Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan

"Ini prognosa kita hingga akhir Desember total konsumsi bisa mencapai tambahan 6,8 juta KL, atau menjadi jadi 29 juta KL," jelasnya.

Saleh melanjutkan, Pemerintah wajib ambil keputusan agar stok BBM subsidi tetap tersedia.