Baterai IONIQ 5 Tiba-Tiba Drop Dari 80% Ke 0%, Ngaku Tukang Ikut Komentar, Ini Kata Hyundai

F Yosi,Andhika Arthawijaya - Selasa, 11 Oktober 2022 | 22:10 WIB

Ilustrasi Hyundai IONIQ 5 (F Yosi,Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Baru-baru ini viral di media sosial soal baterai mobil listrik Hyundai IONIQ 5 yang tiba-tiba drop dari 80% ke 0% dalam waktu cepat.

Kasus baterai IONIQ 5 yang drop ini diposting oleh akun TikTok @jeeplife.id pada Senin kemarin (10/10/2022).

Dalam unggahannya akun @jeeplife.id kasih keterangan berjudul “Kasus pertama batere Hyundai IONIQ 5 drop?”

Ia juga menulis keterangan dalam video yang diunggah bahwa selama ini belum pernah nemu keluhan baterai mobil listrik merk apapun dimana pun mendadak drop.

Baca Juga: Inden Hyundai IONIQ 5 Tahunan, Dari 3.400 Pemesan, Baru Segini yang Dikirim 

“Ini kejadian pertama yang gw tau.. Kebetulan pemilik mobil ini juga join di komunitas ioniq5 Indonesia,” tulisnya lagi.

Masih menurut akun TikTok @jeeplife.id, “Jadi ceritanya saat ingin menggunakan mobil di garasi tiba2 saja batere drop dari 80% ke 0%.”

Mobil tersebut pun kemudian coba dicas, namun tetap tidak bisa, kondisi baterai tetap 0%. Jadi harus ditowing plus dorong ke bengkel.

Unggahannya tersebut lantas dibanjiri like sebanyak 25,3 ribu dan komentar hingga 3.500-an lebih.

TikTok @Jeeplife.id
Lagi viral kasus baterai Hyundai IONIQ 5 tidb-tiba drop