Harga Mulai Rp 270 Jutaan, Ini Detail Perbedaan Tiga Varian Honda WR-V

Dwi Wahyu R.,Irsyaad W - Senin, 7 November 2022 | 11:40 WIB

Honda WR-V memiliki tiga varian (Dwi Wahyu R.,Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Honda WR-V meluncur dengan harga mulai Rp 270 jutaan.

Hadir dalam tiga varian yang perlu dikupas tiap detail perbedaannya.

Mulai dari varian termurah, E CVT dijual Rp 271,9 juta

Kemudian RS CVT ditawarkan dengan harga Rp 289,9 juta.

Terakhir RS CVT With Honda Sensing yang dilego Rp 309,9 juta.

1. Honda WR-V E CVT

Rendy/Otomotifnet
Honda WR-V tipe E CVT

Mesin 4-silinder 1.500 cc DOHC iVTEC bertenaga 121 dk/6.600 rpm dan torsi 145 Nm/4.300 rpm.

Dapur pacu ini dikawinkan dengan transmisi otomatis jenis CVT (Continuously Variable Transmission).

Konstruksi suspensi MacPherson Sturt (depan) dan H-Shape Torsion beam (belakang).