"Enggak enggak ugal-ugalan dia. Emang kondisi remnya blong," sambungnya.
Meski Innova alami kerusakan yang cukup parah, beruntung pengemudi masih bisa menyelamatkan diri melalui kaca jendela mobil.
"Kalau untuk mobil hitamnya sendiri kondisi sopirnya Alhamdulillah sehat, bisa keluar lewat kaca yang pecah itu," ujarnya.
Menurut Wahyu, lokasi tempat terjadinya kecelakaan di Jalan Akses Marunda rawan akan kecelakaan.
Truk-truk dengan muatan besar sering alami rem blong saat berada di turunan Jembatan Marunda.
"Udah sering kejadian, dua tahun yang lalu sini pernah kejadian ibu-ibu juga bawa motor meninggal. Kalau untuk rem blong di sini sering kejadian tapi untuk yang sekian kalinya kedua kali ini yang parah," pungkasnya.
Baca Juga: Bus Tentrem Bikin Runyam, Hantam Gran Max, Grand Livina Mental Cungkil Kijang Innova