Ini Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Duit Cair Jangan Lupa Nyicil

Ferdian - Selasa, 20 Desember 2022 | 17:10 WIB

Ilustrasi BPKB (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Siapa tahu lagi kepepet dan butuh duit, begini cara gadai BPKB motor di Pegadaian.

Caranya bisa dengan mendatangi outlet Pegadaian terdekat dan membawa dokumen persyaratan.

Selain di outlet Pegadaian, cara gadai BPKB motor juga bisa dilakukan secara online melalui aplikasi Pegadaian Digital.

Gadai BPKB motor jadi salah satu alternatif bagi masyarakat untuk mendapatkan dana secara cepat dan mudah.

Hal ini karena BPKB dapat digunakan sebagai jaminan untuk pinjaman.

Dikutip dari laman Pegadaian, gadai BPKB motor melalui Pinjaman Serba Guna adalah kredit yang diberikan kepada karyawan dan non karyawan untuk keperluan konsumtif dengan agunan BPKB kendaraan bermotor.

Pinjaman yang bisa didapatkan oleh nasabah gadai BPKB motor di Pegadaian melalui Pinjaman Serba Guna sekitar Rp 1 juta hingga Rp 100 juta.

Lalu, bagaimana cara gadai BPKB motor di Pegadaian?

Sebelum mengikuti cara gadai BPKB motor di Pegadaian, calon nasabah perlu menyiapkan beberapa dokumen persyaratan terlebih dahulu.

Adapun syarat gadai BPKB motor di Pegadaian adalah sebagai berikut: