Subaru XV Canggih Gak Ketulungan, Jalan Mundur Anti Nyelonong Berkat Rem Otomatis

Irsyaad W - Jumat, 23 Desember 2022 | 18:15 WIB

Mobil baru Subaru XV S-EyeSight (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Subaru XV terbaru canggih gak ketulungan.

Karena saat jalan mundur punya fitur anti nyelonong berupa rem otomatis.

Fitur ini bernama Reverse Automatic Braking (RAB).

Dengan fitur RAB, membantu pengemudi minimalisir tabrak belakang saat mundur.

Juga saat ada objek yang menghalangi atau mendekat.

Meski sebetulnya, Subaru XV juga telah dilengkapi kamera belakang untuk visual pengemudi.

Selain itu, Subaru XV tipe S Eyesight juga dilengkapi fitur Subaru Rear Vehicle Detiction (SRVD).

Aries Aditya/GridOto.com
Fitur Reverse Automatic Braking di mobil baru Subaru XV

Dengan bantuan sensor, fitur akan mendeteksi lalu-lintas yang ada di area titik buta saat mobil mundur.

Pada rivalnya, fitur ini bernama Rear Cross Traffic Alert.

Begitu ada objek yang melintas akan ada peringatan baik di spion maupun bunyi peringatan.

Tujuannya agar pengemudi menghentikan laju mobil atau akan dibantu fitur RAB tadi.

Kedua fitur di atas memanfaatkan empat sensor parkir yang tersebar di bumper belakang.

Aries Aditya/GridOto.com
Platform baru bikin handling Subaru XV menyenangkan

Baca Juga: Subaru XV Enggak Gentar Main Tanah, Tekan Tombol Ini Mendadak Pintar Off-Road

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223593744/mobil-baru-subaru-xv-bisa-rem-otomatis-saat-mundur-ini-fiturnya