Ada rumor beredar kalau Suzuki Fronx bakal dijual di Indonesia, dan masuk pasar yang sama dengan Nissan Magnite, Kia Sonet, Toyota Raize, Daihatsu Rocky dan Honda WR-V.
Di India, Fronx disuguhkan dengan beberapa fitur yang sama dengan Baleno terbaru seperti head up display, head unit SmartPlay Pro+ dengan Apple Car Play dan Android Auto, kamera 360 serta Suzuki Connect.
Untuk dapur pacunya, Suzuki Fronx di India ditawarkan dengan dua pilihan mesin 1.197 cc Dual Jet 4 silinder dan 998 cc turbo 3 silinder.
Dapur pacu Dual Jet-nya diklaim mampu torehkan tenaga puncak di angka 88,5 dk serta torsi maksimum di 113 Nm.
Mirip dengan Baleno versi India.
Tenaganya disalurkan lewat pilihan transmisi manual 5-percepatan dan automated manual.
Sedangkan untuk mesin turbo 3 silindernya, diklaim bisa tembus 98,6 dk dan torsi 147,6 Nm.
Tenaga disalurkan lewat pilihan transmisi manual 5-percepatan atau otomatis 6-percepatan.
Hmm, kapan sampai Indonesia ya?