Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova Zenix bisa dipasangi fitur anti clingukan.
Kondisi depan belakang dan samping kepantau lewat kamera 360 derajat.
Semua visual ditampilkan lewat headunit.
Seperti ditawarkan Felix dari Dharma Audio yang pemasangannya plug and play.
"Pemasangan plug and play dengan dudukan depan-belakang," terang Felix.
"Kemudian bor titik spion kiri dan kanan mengikuti titik aslinya, bisa ambil contoh dari Innova Zenix tipe Q Hybrid," jelas Felix.
Untuk tipe Q dan Q Hybrid memang sudah dilengkapi kamera 360 derajat, tapi pada tipe lain seperti pada tipe G dan V belum tersedia.
"Tapi malah mungkin bisa lebih lengkap. Soalnya fitur yang tersedia lebih banyak ketimbang aslinya, serta gambar lebih terang (jernih) daripada aslinya," papar Felix lagi.
"Contoh ada beberapa customer justru komplain kalau kamera 360 bawaan kurang bagus karena gelap saat malam," klaimnya menambahkan.