Kijang Innova Keluar Pom Bensin Urusan Polisi, Dua Orang Luka-luka

Irsyaad W - Rabu, 25 Januari 2023 | 11:35 WIB

Toyota Kijang Innova ditabrak motor saat baru keluar SPBU Tipulu, Kendari Barat, kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova keluar dari pom bensin urusan Polisi.

Lantaran dua orang mengalami luka-luka cukup parah.

Lokasinya di depan SPBU Tipulu, Jl Mayjen Sutoyo, Kendari Barat, kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

Tepatnya sekitar pukul 20:30 WITA, (22/1/23).

Keterangan Polisi, bermula Kijang Innova nopol DT 1048 BF dikemudikan EB lepas isi bensin.

Lalu bergerak keluar SPBU, tapi mendadak dihantam pengendara motor.

Kijang Innova tersebut keluar pom bensin menuju arah Mandonga dengan kecepatan pelan.

Sedangkan motor yang dikendarai JA juga melaju dari arah Mandonga dengan kecepatan sedang.

Penyebab kecelakaan karena pengendara motor inisial JA kehilangan kendali.

Sesampainya di depan SPBU Tipulu, pengendara motor tersebut hilang kendali dan menabrak Kijang Innova tersebut.