Suzuki Grand Vitara Reborn, Meluncur di Indonesia Disambut Para Musuh Berat Ini

Irsyaad W - Senin, 30 Januari 2023 | 16:10 WIB

Suzuki Grand Vitara saat diluncurkan di India. (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Suzuki Grand Vitara Reborn disebut siap meluncur di Indonesia.

Tapi kehadirannya tak mudah, karena sudah disambut para musuh beratnya.

Diketahui, bocoran model baru Suzuki Grand Vitara ini lewat teaser yang dibagaikan Suzuki Indomobil Sales (SIS) di akun Instagram resminya.

Diduga kuat, Suzuki Grand Vitara Reborn ini akan muncul di ajang IIMS 2023.

Pada format terbarunya, Suzuki Grand Vitara dikembangkan dari platform serupa Suzuki S-Cross.

Bodinya memiliki dimensi panjang keseluruhan 4.345 mm, lebar 1.795 mm, tinggi 1.645 mm, dan wheelbase 2.600 mm.

Suzuki
Suzuki Grand Vitara siap meluncur di Indonesia

Selanjutnya dari performa, Suzuki Grand Vitara memiliki pilihan mesin empat silinder Smart Hybrid 1.462 cc dan full hybrid bermesin tiga silinder 1.490 cc dari Toyota.

Tim redaksi menduga Suzuki Grand Vitara yang masuk ke Indonesia akan memiliki mesin empat silinder Smart Hybrid ketimbang full hybrid.

Hal ini membuka potensi Grand Vitara mendapatkan mesin K15C Dual Jet bertenaga 101,6 dk dan torsi 136,8 Nm atau K15B bertenaga 103 dk dan bertorsi 138 Nm.