Ada 4,3 Juta Unit Mobil Diesel Berebut QR Code, Demi Bisa Beli Solar Murah

Irsyaad W - Jumat, 10 Februari 2023 | 15:30 WIB

Antrean mobil isi Solar Subsidi di salah satu SPBU wilayah Aceh Barat (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Kini ada 4,3 juta unit mobil diesel berebut dapetin QR Code MyPertamina.

Dilakukan para pemilik demi bisa beli Solar murah.

Data ini dari pencatatan PT Pertamina (Persero) sejak 26 Desember 2022 sampai 6 Februari 2023.

"Update pagi ini, sudah 4,3 juta kendaraan yang didaftarkan," kata Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting saat dihubungi, (6/2/23).

Dikutip dari laman MyPertamina, saat ini terdapat 193 titik yang wajib menunjukkan QR Code MyPertamina untuk beli Solar Subsidi.

Diharapkan, angka tersebut akan terus bertambah seiring berlakunya aturan serupa di seluruh wilayah Indonesia secara full cycle.

Sehingga penyaluran BBM subsidi di Indonesia atau program yang bertajuk Subsidi Tepat MyPertamina ini mampu mencapai tujuannya secara optimal.

dok.Tribunnews
Subsidi Tepat MyPertamina

Pembatasan penyaluran ini sesuai dengan ketentuan dalam Surat Keputusan Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Nomor 04/P3JBT/BPH Migas/KOM/2020.

Dalam kebijakan tersebut ditentukan kuota dan jenis kendaraan yang dibatasi pembelian harian solar subsidinya.