Motor Mudik ke Sumatera Dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan, Tak Semua Lewat Merak

Ferdian - Sabtu, 15 April 2023 | 20:30 WIB

Ilustrasi mudik lewat pelabuhan Merak, Banten (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Pemudik yang berangkat ke Sumatera pakai truk dan motor kini diarahkan ke Pelabuhan Ciwandan, Banten.

Artinya, para pemudik yang ingin menyeberang ke Pulau Sumatera, saat ini tidak semuanya bisa lewat Pelabuhan Merak, Banten.

Seperti diketahui, pada masa Angkutan Lebaran 2023, Pemerintah memusatkan pelayanan untuk seluruh kendaraan roda 2 dan truk golongan VI B ke Pelabuhan Ciwandan terhitung sejak tanggal 15-21 April 2023.

Pemotor dapat menyeberang dengan menempuh rute Ciwandan-Bakauheni pada tanggal 15-21 April 2023, ditambah rute Ciwandan-Panjang untuk tanggal 19-21 April 2023.

Adapun untuk truk golongan VB, pelayanan penyeberangan dari Pelabuhan Merak akan dilayani hanya pada tanggal 15-17 April 2023.

Sehingga, bagi yang ingin menyeberang dari tanggal 18-21 April akan dialihkan menuju Pelabuhan Ciwandan.

Sementara itu, bagi truk golongan VII sampai dengan golongan IX akan dilayani melalui Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ) sejak tanggal 15-21 April 2023.

"Kami ingatkan kembali bahwa pembelian tiket melalui aplikasi resmi Ferizy selambat-lambatnya H-1 sebelum tanggal keberangkatan, karena sudah tidak ada lagi penjualan tiket di area pelabuhan," ujar Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), dalam keterangan tertulis (14/4/2023).

Sebagai informasi, tahun ini, ASDP membidik 4,98 juta pemudik yang akan menyeberang di 8 lintasan terpantau nasional.

Terdapat 8 lintasan di 9 cabang ASDP yang akan menjadi pantauan nasional selama Angkutan Lebaran, yakni Merak - Bakauheni, Ketapang - Gilimanuk, Padangbai - Lembar, Kayangan - Pototano, Bajoe - Kolaka, Penajam - Kariangau, Ajibata - Ambarita, Tanjung Api-api - Tanjung Kalian.