Otomotifnet.com – Hari ini (10/5) PT. Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan penyegaran tampilan pada model hatchbacknya, Toyota New Yaris.
Pada bagian eksterior, Toyota New Yaris 2023 diberi penyegaran lewat penggunaan black grille color serta pilihan warna bodi two tone.
Kini ada 6 pilihan warna bodi yaitu Super White II, Attitude Black Mica, dan Gray Mica.
Sementara untuk pilihan two tone tersedia kombinasi Black + Super White II, Black + Red Mica Metallic, dan Black + Citrus Mica Metallic.
Kesan sporty Toyota New Yaris dibikin lebih tegas, berkat penyematan stiker livery baru yang lebih segar.
Di bagian kabin, Toyota New Yaris dibekali dengan New Advanced Infotainment System yang bisa terkoneksi dengan smartphone.
Lantas ukuran layar head unit diperbesar dari 7 inci menjadi 9 inci Audio.
Untuk kenyamanan penumpang, New Yaris diberikan material jok baru berbahan half fabric half leather untuk varian yang memiliki 3 airbag, serta full kulit (leather) untuk varian 7 airbag.
Lantas, New Yaris ditambahkan fitur panoramic view monitor untuk memantai lingkungan sekitar mobil. Fitur ini membantu saat bermanuver di jalan yang sempit.
Berikut ini harga dan varian lengkap New Yaris.
1.5 S M/T GR Sport 3 Airbags One Tone (Spot Order*) Rp 326.100.000
1.5 S M/T GR Sport 3 Airbags Bi-Tone (Spot Order*) Rp 330.100.000
1.5 S CVT GR Sport 3 Airbags One Tone Rp 338.200.000
1.5 S CVT GR Sport 3 Airbags Bi-Tone Rp 342.200.000
1.5 S CVT GR Sport 7 Airbags One Tone (Spot Order*) Rp 345.000.000
1.5 S CVT GR Sport 7 Airbags Bi-Tone (Spot Order*) Rp 349.000.000