Finish IOX 2023, Tim Terbaik Dapat Penghargaan Untuk Kenang Alm. Syamsir Alam

Rindra Pradipta - Rabu, 24 Mei 2023 | 22:00 WIB

Akhirnya perjalanan berat IOX 2023 PALA mencapai garis finish di Lampung (Rindra Pradipta - )

Otomotifnet.com - Event Indonesi Off-road Expedition (IOX) merupakan event offroad adventure super ekstrem non kompetisi dengan jangka waktu 16 hari.

Event ini mulai dilaksanakan sejak tahun 2012 dengan track Bukit Tinggi ke Palembang.

Ini merupakan event yang dicetus oleh Alm. Syamsir Alam, yang berhasil mengemas event ekspedisi offroad paling fenomenal di Tanah Air.

Dimana setiap tahunnya IOX selalu Alm. Syamsir Alam yang akan survey trek untuk menentukan jalur peserta dengan trek yang berat.

Baca Juga: IOX 2023 PALA, Bertarung Dengan Lumpur Hingga Ketinggian 1.600 mdpl

"Saya sempat khawatir siapa yang akan mempersiapkan route dan track off-road IOX. Alhamdulilah event IOX 2023 PALA bisa berjalan sesuai standard IOX selama ini” kata Sri Hascaryo, Ketum IOX.

IOX 2023 pun merupakan gelaran ke 10, yang sebelumnya sudah berlangsung di berbagai macam daerah.

Tahun ini IOX 2023 berlangsung dari Pagar Alam hingga Lampung, disingkat PALA.

Selama 14 hari dari tanggal 7 - 20 Mei, tercatat dari 51 peserta ada 49 kendaraan peserta yang berhasil finish, ada dua peserta yang gagal finish.

Tablo
Tim Badak mendapatkan penghargaan The Best Team