AHM Gandeng Jasa Raharja, Genjot Edukasi Keselamatan Berkendara

Harryt MR - Minggu, 11 Juni 2023 | 18:00 WIB

Astra Honda Motor (AHM) menggandeng PT Jasa Raharja guna mengembangkan edukasi keselamatan berkendara (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Melalui kerjasama bertajuk Sinergi Peningkatan Keselamatan Lalu-Lintas, PT Astra Honda Motor (AHM) menggandeng PT Jasa Raharja guna mengembangkan edukasi keselamatan berkendara.

Khususnya di kalangan mahasiswa dan para pekerja yang aktif menggunakan sepeda motor. Penandatanganan MoU digelar di AHM Safety Riding & Training Center Deltamas, Jawa Barat (7/6).

Kedua perusahaan akan memaksimalkan sumber daya yang dimiliki untuk saling mendukung, meningkatkan, dan mengembangkan program edukasi keselamatan berkendara.

Sinergi ini merupakan bentuk komitmen AHM untuk terus berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam mewujudkan keselamatan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan, terutama pengendara motor.

Seperti diketahui, program keselamatan berkendara telah dilakukan AHM sejak tahun 2002. 

“Selama lebih dari 20 tahun kami terus meningkatkan komitmen untuk mewujudkan budaya keselamatan dan kenyamanan berkendara, terutama bagi pengguna motor di Indonesia.

“Kami berharap inisiasi ini dapat memacu budaya #Cari_Aman dan meningkatkan efektivitas program edukasi keselamatan berkendara yang tepat sasaran,” papar Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning and Analysis AHM.

Kampanye keselamatan berkendara AHM selama 2 dasawarsa, turut melibatkan jaringan bisnis motor Honda dengan menyelenggarakan lebih dari 19.000 pelatihan keselamatan berkendara.

Adapun penerima manfaat dari pelatihan tersbeut mencapai lebih dari 2,8 juta peserta.

Saat ini AHM memiliki 148 instruktur safety riding, 2.475 advisor safety riding, dan 1.414 advisor safety riding yang berasal dari berbagai komunitas Honda di Tanah Air.