Ngeles Kayak Bajaj, Alasan Remaja Ini Pasang Knalpot Brong dan Copot Pelat Nomor di Mio 125

Irsyaad W - Jumat, 14 Juli 2023 | 13:00 WIB

Polisi tunjukan Yamaha Mio 125 yang disita karena pakai knalpot brong, tidak pasang pelat nomor dan pengendara tak mengenakan helm (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Banyak hal unik ditemui Polisi saat razia Operasi Patuh Musi 2023.

Salah satunya remaja berikut yang suka ngeles kayak bajaj usai Yamaha Mio 125 miliknya ditilang.

Ada aja alasannya pasang knalpot brong dan mencopot pelat nomor di Mio 125 miliknya.

Diketahui remaja itu ditilang dan Mio 125 disita saat Polisi operasi di Jalan Lingkar Banyuasin, (12/7/23) kemarin.

Remaja itu mengendarai motor dengan tidak mengenakan helm, tidak memasang pelat nomor,

Parahnya lagi, Mio 125 yang dikendarai juga tak dilengkapi bodi dan dipasang knalpot brong.
Ketika ditanya alasannya mencopot pelat nomor dan bodi serta pasang knalpot brong katanya biar keren.

Dia mengaku akan menjemput pacarnya untuk jalan-jalan sore.

"Katanya tak keren kalau tak pakai knalpot suara besar. Makanya, ikut pasang," ucap remaja yang enggan menyebut namanya itu.

"Rencananya mau jemput cewek, untuk jalan-jalan sore. Malah kena tilang polisi," sambungnya.

Para remaja yang berkendara tanpa mengenakan helm bahkan tidak membawa surat-surat ini, juga diberi imbauan langsung Kanit Regident Satlantas Polres Banyuasin, Ipda Eko terkait operasi Patuh yang saat ini sedang dilaksanakan.