Berapa Harga Injektor Mobil Diesel Chevrolet Captiva Facelift? Imitasi Bermerek Nyaris Rp 4 Juta

Irsyaad W - Selasa, 18 Juli 2023 | 08:30 WIB

Chevrolet Captiva Diesel (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Banyak faktor bikin mobil bekas diesel Chevrolet Captiva Facelift kurang diminati.

Padahal pasaran harga Captiva Facelift sudah murah meriah.

Untuk lansiran tahun 2012-2015 dijual rentang harga Rp 80 sampai 100 jutaan saja.

Lantas apa sebab Chevrolet Captiva kurang diminati?

Salah satunya nada sumbang yang menyebut SUV Amerika Serikat ini gampang rewel.

"Sebenarnya bukan rewel, tapi memang sudah umurnya untuk perawatan," buka Budi Cahyono, pemilik bengkel spesialis Chevrolet, Sala 3 Motor, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Menurut Budi, "Komponen dari Chevrolet Captiva kebanyakan dibikin berumur 5 tahunan, jadi banyak spare part yang harus ganti," tambahnya.

Salah satu penyebab lainnya SUV bekas ini terkesan rewel adalah pemakaian bahan bakar yang tidak sesuai, khususnya mesin diesel.

Angga Raditya/GridOto
Mesin Chevrolet Captiva Diesel

"Jadi mesinnya ini sebenarnya harus minum bahan bakar yang tidak ada sulfur," tuturnya,